Pasar Baru Comboran kebakarang (Foto sosial media) |
Damariotimes. Malang, Sabtu, 14 September 2024. Kebakaran yang melanda Pasar Baru Comboran Kota Malang telah berhasil dipadamkan. Insiden tersebut mengakibatkan belasan mobil yang terparkir di lantai tiga pasar tersebut hangus terbakar.
Dilaporkan oleh beberapa
saksi mata bahwa total 13 mobil telah terbakar. Dari jumlah tersebut, dua unit
berhasil dievakuasi keluar dari pasar dengan bantuan masyarakat. Dari 13 mobil
yang terbakar, 2 mobil berhasil diturunkan, 10 mobil hangus dan tidak dapat
diselamatkan, serta 1 mobil Avanza yang kondisinya belum diketahui.
Akibat kebakaran
ini, pemadaman listrik dilakukan oleh pihak berwenang di sekitar Jalan Peltu
Sujono, Pasar Besi, dan sekitarnya untuk memudahkan proses evakuasi dan
memastikan keselamatan.
Sehubungan dengan
adanya kebakaran di Pasar Comboran, guna evakuasi, maka pemadaman akan
dilakukan di sekitar Jalan Peltu Sujono, Pasar Besi, dan sekitarnya. Mohon maaf
atas ketidaknyamanannya. Estimasi waktu belum bisa dipastikan.
Informasi awal
mengenai kebakaran Pasar Baru Comboran diterima pada Jumat (13/9) sekitar pukul
18.10 WIB. Kobaran api dilaporkan pertama kali muncul di lantai dua dan dengan
cepat merambat ke lantai tiga.
Penyebab kebakaran
masih dalam penyelidikan oleh pihak berwenang. Sementara itu, masyarakat
diimbau untuk menghindari area tersebut hingga situasi benar-benar aman.
Tim Damariotimes.
Editor : MAH
Sering kali kebakaran terjadi di pasar dan biasanya memang sering cepat menybar krn lokasi dan barang2 yg ada di pasar mudah terbakar, semoga segera di temukan titik terang penyebab kebakaran di pasar comberan🤲🏻
BalasHapusSemoga pihak berwenang dapat melakukan evaluasi lebih lanjut untuk mencegah kejadian serupa di masa mendatang. Kejadian ini juga menyoroti pentingnya sistem keamanan kebakaran yang lebih baik di tempat-tempat umum🤲🏻
BalasHapusmasyarakat seringkali berperan penting dalam hal penyelamatan, dan salah satunya dalam insiden kebakaran pasar baru comboran. mereka berhasil menyelamatkan 2 unit mobil dari 13 unit mobil yang terbakar. Dan semoga, pihak berwenang cepat menemukan penyebab kebakaran yang terjadi di pasar baru comboran ini, aamiin...🤲🏻
BalasHapusSemoga melalui kejadian tersebut pihak berwenang dapat melakukan evaluasi lebih lanjut agar dapat mencegah kejadian serupa. Dan semoga pihak berwenang dapat menemukan titik terang penyebab kebakaran🤲🏻
BalasHapusSemoga kejadian seperti ini tidak terulang lagi dan pihak berwenang dapat melakukan evaluasi lebih lanjut
BalasHapus