Rossem Hidupkan Politik Malaysia dalam Kartun yang Penuh Humor

 

penulis bersama Rossem di stodionya (Foto ist.)


Damariotimes. - Rosidi Semail, yang populer di panggil Rossem, merupakan salah satu kartunis terkenal Malaysia. Kali ini, ia kembali mencuri perhatian dengan penerbitan buku kartun terbarunya yang berjudul "Kopi Pahit: Kartun Isu Semasa 2018-2021". Buku ini merupakan kumpulan kartun politik yang ia buat selama tiga tahun. Penulis sempat berkunjung ke stodionya pada tahun 2019, sebuah rumah sederhana, dengan koleksi poster-poster dari berbagai kartunis yang tergabung dalam komunitas Rossem.

Rossem, pendiri dan pemilik Balai Kartun Rossem (BKR), menjelaskan tentang "Kopi Pahit". Sebuah serial ketiga buku kartunnya. "Jika 'Kartun Dulu-Dulu' (KDD) adalah inti kacang, maka 'Kopi Pahit' adalah inti lada, kritik yang pedas," jelasnya dalam pengantar buku setebal 100 halaman ini.

Buku katrun "Kopi Pahit" memuat 97 kartun yang mendokumentasikan berbagai isu politik di Malaysia, termasuk pergantian tiga Perdana Menteri dalam kurun waktu empat tahun terakhir, isu korupsi, tingkah laku para politikus, respon masyarakat umum, serta hingar-bingar Pemilu.

Selain dikenal sebagai kartunis, Rossem aktif dalam berbagai kegiatan seni melalui BKR, aktivitasnya pameran kartun, pengoleksian kartun-komik, hingga penerbitan buku. "Kopi Pahit" merupakan buku terbaru yang diterbitkan BKR yang beralamat di Lot 1976, Jalan Bhacok, Peringat, Kota Bharu, Kelantan.

Popularitas Rossem di Malaysia, telah meluas hingga ke negara-negara tetangga seperti Indonesia. Pada tahun 2016, ia menerbitkan buku "Sebuah Travelog, Jalan-jalan ke Tanah Seberang", yang merupakan kumpulan sketsa kartun dari pengalamannya berkeliling Indonesia. BKR juga telah menyelenggarakan kontes kartun internasional bertajuk "Cintai Warisan Kita" dan pameran kartun antarbangsa pada tahun 2020 di Kota Bharu, Kelantan.

Dengan terbitnya buku kartun "Kopi Pahit", Rossem kembali membuktikan kepiawaiannya mengolah isu politik menjadi sajian menarik, humoris yang menggelitik, tajam dan artistik, sehingga dapat  membuat pembaca tidak hanya tertawa tetapi juga berpikir kritis.

 

Reporter : R.Dt.

Editor     : MAH

 

Posting Komentar untuk "Rossem Hidupkan Politik Malaysia dalam Kartun yang Penuh Humor"