Penyambutan Mahasiswa Baru Prodi Pendidikan Seni Tari dan Musik DSD FS UM 2024/2025 di Aula Perpustakaan UM


Para Dosen di lingkungan PSTM DSD FS UM (Foto ist.)

Damariotimes. Rabu, 21 Agustus 2024, menjadi hari yang penuh antusiasme di Aula Perpustakaan Universitas Negeri Malang, Gedung C3 Lantai 2. Sebanyak 115 mahasiswa baru Prodi Pendidikan Seni Tari dan Musik, Fakultas Sastra, UM, berkumpul untuk pertama kalinya sebagai bagian dari keluarga besar Departemen Seni dan Desain.

Kegiatan penyambutan ini dipandu Shalahudi Iskandar dan Desta, mahasiswa Angkatan 2023. Setelah pembukaan, berikutnya di berikan kesempatan pada pemateri utama dalam kegiatan ini adalah Kepala Departemen Seni dan Desain FS UM, Dr. Wida Rahayuningtyas, M.Pd., yang memperkenalkan para dosen serta menyampaikan visi misi, kurikulum, dan sistem perkuliahan yang akan mereka jalani. Para mahasiswa baru pun diajak mengenal lebih dekat tentang Matakuliah MBKM luar negeri, prestasi mahasiswa terdahulu, serta berbagai kegiatan profesional yang rutin diselenggarakan setiap tahun, seperti seminar, workshop, dan pentas seni.




Para dosen PSTM di tengah-tengah mahasiswa baru (Foto ist.)



Para dosen yang hadir dan diperkenalkan dalam acara ini di antaranya adalah Dra. EW. Suprihatin DP., M.Pd., Dr. Tri Wahyuningtyas, S.Pd., M.Si., Dr. Rully Aprilia Zandra, S.Pd., M.Pd., M.Sn., Hartono, S.Sn., M.Sn., Tutut Pristiati, S.Sn., M.Pd., Ika Wahyu Widyawati, S.Pd., Yurina Gusanti, S.Sn., dan Winda Istiandini, S.Pd., M.Pd. Masing-masing dosen ini tidak hanya berpengalaman dalam dunia akademik, tetapi juga aktif dalam kerjasama luar negeri, pengabdian, dan penelitian yang melibatkan kolaborasi internasional.

Dengan semangat kebersamaan dan kreativitas yang tinggi, kegiatan Pelaksanaan PKKMB Fakultas Sastra 2024 ini diharapkan mampu menjadi awal yang menginspirasi bagi seluruh mahasiswa baru untuk mengejar prestasi dan mengekspresikan bakat mereka di bidang seni tari dan musik. Selamat datang, Mahasiswa Baru Angkatan 2024/2025! Mari kita ciptakan harmoni dalam setiap langkah menuju masa depan yang gemilang.

 

Reporter : R.Dt.

Editor     : MAH

 

1 komentar untuk "Penyambutan Mahasiswa Baru Prodi Pendidikan Seni Tari dan Musik DSD FS UM 2024/2025 di Aula Perpustakaan UM"

  1. penyambutan ini sangat bermanfaat karena mahasiswa baru dapat bertemu langsung dan mengetahui dosen-dosen hebat program studi pendidikan seni tari dan musik selain itu mahasiswa baru juga lmengetahui lebih dalam tentang visi misi, kurikulum, dan sistem perkuliahan serta mengetahui prestasi yang telah dicapai oleh program studi seni tari dan musik yang menjadikan semangat untuk mahasiswa baru mencetak prestasi yang lebih baik dari sebelumnya.

    BalasHapus