Sanggar Senaputra Malang Gelar Uji Kompetensi Hasil Belajar Seni Tari Tahun 2024


Tari Payng, salah satu nomor penampilan siswa Sanggar Senaputra Malang (Foto ist.)



       Damariotimes. Malang, 22 Januari 2024 - Sanggar Senaputra Malang kembali menggelar ujian pentas tari hasil belajar seni tari pada tanggal 21 Januari 2024 di Malang Creatif Center (MCC). Ujian ini diikuti oleh 14 kelompok tari yang terdiri dari berbagai tingkatan, mulai dari tingkat anak-anak hingga dewasa. 


pelatih tari dan pengurus Sanggar Senaputra Malang (Foto ist.)

Ujian kompetensi hasil belajar seni tari ini merupakan salah satu kegiatan rutin yang diselenggarakan oleh Sanggar Senaputra Malang. Kegiatan ini bertujuan untuk mengukur kemampuan dan kompetensi para siswa dalam bidang seni tari.

Pada ujian kali ini, para siswa menampilkan berbagai macam tari, mulai dari tari tradisional hingga tari kreasi. Semua penampilan ditampilkan dengan penuh semangat dan penghayatan.

Kegiatan ujian pentas tari  hasil belajar seni tari ini juga dihadiri oleh para orang tua siswa. Mereka sangat bangga dengan penampilan para putra-putrinya.Selain ujian kompetensi hasil belajar, Sanggar Senaputra Malang juga memberikan penghargaan kepada siswa-siswa yang berprestasi. Penghargaan diberikan kepada siswa yang memiliki nilai teknik terbaik dalam ujian tari.

Pemberian penghargaan ini bertujuan untuk memotivasi para siswa untuk terus berkarya dan meningkatkan prestasinya.Ketua Sanggar Senaputra Malang, Ibu Sofiana, mengatakan bahwa ujian kompetensi hasil belajar seni tari ini merupakan salah satu bentuk tanggung jawab sanggar kepada para siswa.

"Kami ingin memastikan bahwa para siswa kami telah menguasai materi yang telah diajarkan di sanggar, hal ini sebagai wujud tanggung jawab kepada siswa dan orang tua " ujar Ibu Sofiana.

Ibu Sofiana juga mengatakan bahwa kegiatan ujian pentas tari hasil belajar seni tari ini juga menjadi ajang untuk menunjukkan bakat dan prestasi para siswa kepada masyarakat. "Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan motivasi bagi para siswa untuk terus berkarya dan mengembangkan bakat mereka," ujar Ibu Sofiana.

 

Reporter : R. Dayat

Editor      : MAH


Posting Komentar untuk "Sanggar Senaputra Malang Gelar Uji Kompetensi Hasil Belajar Seni Tari Tahun 2024"