Yogya di Titik '0'

        Damariotimes. Pesona Yogyakarta di titik 0 terasa tidak ada matinya. Lingkungan segi empat: Kantor Pos, Bank BNI, dan istana kepresidenan RI di Yogyakarta, dan Benteng Vredeburg. Yogya di titik 0 ini tempat foto dan selfie yang populer, muda tua pasti tidak akan membiarkan ponselnya di dalam tas atau disaku celana. Fenomena tersebut semakin marak ketika ponsel berkamera, dan sosial media marak diberbagai kalangan masyarakat.
Berada di titik '0' Yogyakarta ( Foto ist.)
        Yogya titik 0 sebagai destinasi yang adil bagi mereka yang berkunjung ke Yogyakarta. Foto berbagai gaya memberikan kenangan tersendiri untuk berkabar pada handai taulan bahwa Yogya sebagai destinasi yang sangat fashionebel. Bahkan para pengamat sosial memandang Yogya di titik '0' sebagai jendela dunia untuk berkabar tentang personal yang bersifat touring, atau melancong.
Dengan gaya apapun, di Yogya 'O' pasti fashionebel (foto ist )
        Di Yogya titik 0, tubuh seseorang menjadi komunikatif, ekspresif dan kreatif. Tubuh menjadi sadar secara eksternal dan internal.  Karena tujuan berkabar melalui sosial media. Tidak hanya secara pribadi, fashion karaker dengan objek artis jalanan, atau berpose personal. Satu cara bagi orang untuk menunjukan sudah berada di Yogya.


Reporter : R. Hidajat
Editor     : Muhammad Afaf Hasyimy

Posting Komentar untuk "Yogya di Titik '0'"