Tim Dosen Program Studi PSTM DSD FS UM Menggali Potensi Siswa SMK Negeri 1 Banyuwangi yang Berminat Melanjutkan Studi Seni Pertunjukan di Universitas Negeri Malang

        Damariotimes, Banyuwangi, 20 Juni 2023. Di Jawa Timur ada tiga sekolah yang mempunyai jurusan seni pertunjukan (tari atau musik) yaitu SMK Negeri 12 Surabaya, SMK Negeri 2 Nganjuk, dan SMK Negeri 1 Banyuwangi. Tim pengenalan program studi Pendidikan Seni Tari dan Musik (PSTM) DSD, FS UM. Menyasar pengenalan program ke SMK Negeri 1 Banyuwangi. Tujuannya adalah melakukan penjajakan potensi siswa yang mempunyai bakat dan minat untuk mengembangkan diri sebagai pendidik seni, khususnya Pendidikan Seni Tari atau Musik.

Dr. Wida Rahayuningtyas, M.Pd. menyerahkan cinderamata yang diterima oleh Mega Silfiana, S.Pd.  (Foto ist.)

        SMK Negeri 1 Banyuwangi memiliki 10 jurusan yang sangat potensial bagi siswanya untuk mengembangkan profesi sebagai pendidik seni. Tim pengenalan program PSTM melakukan wawancara, dan observasi, serta audiensi dengan guru dan siswa. Mereka benar-benar merasa senang, mengingat hampir 80% siswa dari SMK Negeri 1 Banyuwangi menyasar profesi sebagai penari. Mengingat pada umumnya yang memilih jurusan seni tari adalah dari keluarga yang ekonominya menengah. Maka mereka mengharapkan adanya beasiswa. Walaupun di Banyuwangi pengembangan profesi sebagai seniman semakin ketat persaingannya.
        Tim diterima langsung dengan staf bimbingan konseling; Bu Mega Silfiana, S.Pd.  Berikutnya tim dipersilahkan untuk melakukan observasi kemampuan siswa pentas seni tari di halaman sekolah. Didampingi oleh alumni yang menjadi guru seni di SMK Negeri 1 Banyuwangi; Ossy Widya Kusumastuti, S.Pd., Yulia Ainul Warda, S.Pd. potensi siswa menari.
        SMK Negeri 1 Banyuwangi mempunyai 10 jurusan, salah satunya jurusan tari. 40 % siswa setelah lulus melanjutkan studi. Tim penggali potensi Siswa memberikan motivasi agar siswa yang lain juga berminat melanjutkan studi, utamanya di PSTM UM, karena prodi ini mampu mendorong mahasiswanya 7 semester lulus. Oleh karena itu, tim pengenalan program PSTM memberikan wawasan, bahwa menjadi guru seni dapat mengembangkan profesi sebagai guru formal atau informal, bahkan dapat berwirausaha sebagai penyelenggara pertunjukan. Dr. Wida Rahayuningtyas, M.Pd. mendapat kesempatan mengenalkan program studi PSTM pada siswa yang sedang mengadakan pentas Lomba Karya Siswa (LKS). Bahkan mereka sangat antusias, bahkan menyambut dengan gembira, dan berfoto Bersama dengan tim pengenalan program studi PSTM.
Tim Pengenalan Program Studi PSTM UM di terima siswa dan guru seni sangat meriah (Foto ist.)
        Tim pengenalan program yang dipimpin langsung oleh ketua Departemen Seni dan Desain (DSD) yang didampingi oleh ketua Laboratorium DSD; Dr. Tri Wahyuningtyas, M.Si. dan dosen pengampu matakuliah praktik Tari, Manajemen seni pertunjukan, dan Drama, yaitu Ika Wahyu Widiawati, M.Pd., Dra. EW. Suprihatin, DP., M.Pd., dan Dr. Robby Hidajat, M.Sn. mengaku sangat senang, bisa bertemu langsung dengan siswa SMK Negeri 1 Banyuwangi dan alumni PSTM yang telah menjadi guru. Hal ini merupakan bukti dari keseriusan PSTM dalam mengembangkan bidang profesi seni tari dan musik.
 
 
 
Repoter    : R. Hidajat
Editor       : Muhammad ‘Afaf Hasyimy

Posting Komentar untuk "Tim Dosen Program Studi PSTM DSD FS UM Menggali Potensi Siswa SMK Negeri 1 Banyuwangi yang Berminat Melanjutkan Studi Seni Pertunjukan di Universitas Negeri Malang"