Fungsi Penutup Kepala dari Kain Bagi Masyarakat Di Pasar Tumpah Kebalen Kota Malang

        Damariotimes. Pasar tumpah Kebalen Kota Malang. Pasar tumpah ini tergelar mulai dari perempatan Klenteng, hingga ke perempatan cukam, yaitu sepanjang Jl. Zainal Zakse. Pasar tumpah ini merupakan tempat transaksi bahan makan untuk menyuplai kebutuhan makanan olahan masyarakat di Malang bagian tengah.
Pedagang dan Pembeli di Pasar tumpah Kebalen (Foto ist.)
        Pasar ini mulai aktif pukul 02.00 WIB dini hari. Para pedagang menggunakan lapak-lapak darurat yang terbuat dari kayu, dan ada juga pedagang yang datang dengan membawa kendaraan bermotor, atau kolektif naik mobil bak terbuka. Para pedagang terdiri dari laki-laki dan wanita. Hampir 90% lebih pedagang dan pembeli wanita mengenakan penutup kepala berbahan kain yang sebut hijab. Sementara untuk laki-laki menggunakan penutup kepala yang bervariasi. Setiap lima orang laki-laki yang berkerumun, 3 diantara mereka menggunakan topi peci dari kain, 2 orang diantara mereka ada yang berpeci hitam, atau tidak menggunakan.
Pembeli dan pedagang wanita umumnya menggunakan hijab (foto ist.)
        Fungsi topi untuk laki-laki pada umumnya tampak untuk menahan udara dingin, atau embun pagi ketika mereka datang hingga pukul 06.00 WIB pagi. Sementara diantara mereka yang menggunakan peci hitam tampak karena kebiasan karena untuk kebutuhan sholat. Bagi mereka yang tidak menggunakan penutup kepala umumnya adalah orang-orang muda, mereka juga tidak menggunakan jaket penahan udara dingin. Tampaknya para laki-laki yang pekerjaannya mengangkat barang, sehingga faktor praktis, dan rambut mereka memang pendek.
        Gambaran ini menunjukan, bahwa faktor penggunaan penutup kepala untuk wanita merupakan mempunyai fungsi yang berhubungan dengan sikap religiusitas. Laki-laki mengenakan penutup untuk kebutuhan praktis, sebagaian kecil menunjukan identitas dan yang lain tidak menggunakan penutup kepala karena kebiasaan praktis.
 
 
 
Reporter  : Muhammad ‘Afaf Hasyimy
Editor      : R. Hidajat

Posting Komentar untuk "Fungsi Penutup Kepala dari Kain Bagi Masyarakat Di Pasar Tumpah Kebalen Kota Malang"