Damariotimes, 15 Desember 2022. Berdasarkan kasus yang dialami oleh siswa SMP VII untuk mata pelajaran menggambar Ragam Hias.
Ujian Tesis MHS Keguruan Seni Rupa DSD FS Universitas Negeri Malang ( Foto ist.) |
Fahma Wulaningsih telah melakukan observasi cukup lama, bahwa siswa mengalami kesulitan dalam menggambar Ragam hias, asumsinya adalah kekurangan pengalaman siswa. Oleh karena itu diajukan penelitian tesis berjudul: Pengembangan Model Pembelajaran Eksperiensial dan Perangkat Pendukungnya untuk Meningkatkan Proses dan Hasil Belajar Menggambar Ragam Hias Pembelajaran SMP Kelas VII.
Masukan yang diberikan Prof. Dr. Ponimin, M.Hum. (Foto ist.) |
Kesimpulan dari uji coba lapangan dihasilkan sangat memuaskan, hal ini dikarenakan oleh proses validasi dari ahli materi dan media.
Hasil penelitian dari Fahma Wulaningsih diajukan pada sidang ujian dengan dewan penguji 1) Dr. Hariyanto, M.Hum., 2) Prof. Dr. Ponimin, M.Hum., 3) Dr. Robby Hidajat, M.Sn., dan 4) Dr. Iriaji, M.Pd.
Foto bersama dengan dewan penguji (Foto ist.) |
Banyak masukan yang disampaikan dari untuk penyempurnaan hasil, utamanya yang terkait dengan kebutuhan siswa untuk menguasai keterampilan dalam menggambar Ragam hias.
Reporter : Muhammad 'Afaf Hasyimy
Editor : Harda Gumelar
Posting Komentar untuk "Pengembangan Model Pembelajaran Seni Rupa Berbasis Pengalaman diajukan Sebagai Tesis Keguruan Seni Rupa DSD FS UM"