Di Stasiun Tugu Yogyakarta: Swab Antigen - PCR Mulai Tanggal 17 Juli 2023 Diberlakukan lagi bagi Penumpang Kereta Api Jarak Jauh

Damariotimes. PT Kereta api persero Indonesia berkomitmen menjaga dan melindungi masyarakat dengan menerapkan, 1) cuci tangan setiap waktu sebelum dan sesudah beraktivitas, 2) menjaga jarak sosial, agar tidak saling menukarkan penyakit, 3) menggunakan masker rangkap selama perjalanan. Namun mulai Tanggal 17 Juli 2022 para penumpang kereta api jarak jauh dipastikan sudah vaksin ke 3, bagi mereka baru vaksin ke 2 diwajibkan melakukan swab antigen. Pihak pengelola stasiun mengarahkan pada tempat untuk melakukan test swab antigen dengan membayar Rp. 35.000,- 

Loket pengambil hasil test PCR (Foto ist.)

Para penumpang kereta dari stasiun Yogyakarta telah memberlakukan ketentuan tersebut mulai tanggal 17 Juli 2022. 

Tampak penumpang yang baru vaksin ke 2, berjalan ke arah areal parkir di sebelah barat stasiun, jaraknya kurang lebih 500 meter. Mereka antri untuk mendaftar dan membayar yang dilayani oleh seorang kasir. Penumpang diminta untuk menunjukan atau menyebutkan nama, nomor tiket dan tujuan. Kemudian diberikan lembaran kecil untuk dibawa ke petugas kesehatan. Di sebuah bilik kecil, seorang wanita muda mempersilahkan duduk, kemudian dibukakan alat pengambil cairan hidung dengan memasukan pada salah satu lubang hidung. Bagi yg belum pernah, terasa tersengat ujung dalam batang hidungnya. 

Mereka yang sudah selesai dipersilahkan menunggu dengan waktu 10-15 menit.

Di sebelah balik tempat petugas kesehatan terdapat loket yang ada petugas mencatat dan mengeprint hadik test Antigen menggunakan laptop dan sebuah printer. Bagi yang hasilnya telah keluar, kemudian dipanggil dan diberikan surat keterangan, umumnya mereka yang melakukan test di tempat itu semuanya negatif. 

Penumpang Kereta Jarak jauh menunjukan tiket dan hasi Rapid test (Foto ist.)

Tampak bapak-bapak yang sudah ngantri dengan hati cemas, di panggil namanya dan segera menghampiri petugas. Disodorkan secarik kertas tanpa berkata-kata, bapak itu melihat dan membaca keterangan "negatif", segera mukanya berseri, dan berkata-kata sendiri  " Wis sido mulih" (Jadi pulang). Kemudian bergegas ke tempat petugas tiket menunjukan tiket dan hasil swab antigen. Mereka saling pandang tanpa berkata-kata, setelah selesai mengecek pada aplikasi kedatangan penumpang. 



Reporter : Muhammad ‘Afaf Hasyimy
Editor     : R. Hidajat

Posting Komentar untuk "Di Stasiun Tugu Yogyakarta: Swab Antigen - PCR Mulai Tanggal 17 Juli 2023 Diberlakukan lagi bagi Penumpang Kereta Api Jarak Jauh"