Damariotimes. Minggu, tgl. 5 Juli
2022. Kota Malang terkenal sebagai 8 besar kota yang bersih di Indonesia, data
ini ditulis dalam artikel yang berjudul 8 Daftar Kota Terbersih di Indonesia, 4
di Antaranya Terbersih se-Asia Tenggara (rumah.com).
Pembukaaan dan pengarahan panitia Peringatan Hari Lingkungan Hidup Se Dunia Tahun 2022 (Foto Ist.) |
Dalam hal ini kota Malang bekerja
sama dengan seluruh sekolah di kota Malang, mulai SD, SMP, SMA/SMK. terkhusus
bagi gerakan pramuka disekolah masing-masing yang ditunjuk untuk mengikuti
kegiatan Peringatan Hari Lingkungan Hidup sedunia Tahun 2022.
Siswa SMK N 7 Malang berfoto bersama Pembina setelah membersihkan sampah di alun-alun kota (Foto Ist.) |
Gerakan Pramuka Kwartir Cabang
Kota Malang sebagai penyelenggara kegiatan “Ngalamku Resik” sebagai bentuk
Gerakan kepedulian pada keindahan dan kebersihan Kota Malang. Hal ini tentu
sebagai kegiatan positif untuk memberi pengalama terhadap siswa untuk mencintai
kebersihan lingkungannya. Tampak dalam foto kegiatan tersebut siswa antusias
berpartisipasi. Utamanya siswa SMK Negeri 7 yang tampak giat membersihkan sudut-sudut
alun-alun kota Malang dengan membawa perlengkapan kebersihan, kantong plastik,
dan sebagainya. Setelah memersihkan berbagai kotoran, utamanya plastic
pembungkus makanan yang berserakan di area alun-alun kota Malang.
Kegiatan bersih-bersih alun-alun kota pada Peringatan Hari Lingkungan Hidup Se Dunia Tahun 2022 (Foto Ist.) |
Kegiatan ini merupakan suatu gerakan yang sangat bagus, bahkan dimungkinkan akan berlanjut secara berkala. Harapan panitia penyelenggara dapat memberi dampak positif untuk menumbuhkan kesadaran dalam menjaga kebersihan, selain itu kesadaran mencintai lingkungan. Karena membangun mentalitas ‘bersih-sehat’ memang tidak hanya pada ivent hari lingkungan hidup saja, namun harus dilakukan dalam kesempatan-kesempatan yang secara rutin. Sehingga di kemudian hari akan tumbuh kesadaran masyarakat untuk peduli tentang kebersihan, tidak membuang sampah sembarangan di tempat-tempat terbuka, dan sungai. Kegiatan kali ini memang diharapkan benar-benar memberikan dampak positif terhadap kesadaran siswa dan juga masyarakat untuk menjaga kebersihan, karena kebersihan itu adalah sebaian dari iman.
Editor : Harda Gumelar
Posting Komentar untuk "Siswa SMK Negeri 7 Malang berpartisipasi dalam acara Peringatan Hari Lingkungan Hidup Se Dunia Tahun 2022"