DAMARIOTIMES - Ketika pandemi covid-19 merambah ke Indonesia, membuat banyak orang harus melakukan aktivitas dari rumah baik bekerja ataupun aktivitas lainnya. Hal ini dikarenakan demi memutus rantai persebaran virus dan masyarakat tidak boleh membuat kerumunan.
Gambar: Piqsels |
Walaupun
beraktivitas dari rumah, tetap harus dibarengi dengan olahraga agar tubuh tetap
sehat dan bugar. Olahraga dapat dilakukan dengan cara olahraga ringan bersama
dengan keluarga. Tubuh yang sering berolahraga akan memiliki sistem imun yang
sangat kuat dan dapat menangkal virus. Maka dari itu, aktivitas olahraga adalah
aktivitas yang harus tetap dilakukan walaupun di rumah aja.
Berikut
adalah olahraga ringan yang dapat dilakukan ketika di rumah :
1.
Push
up
Push
up salah satu olahraga ringan yang sudah dikenal oleh banyak orang yang bisa
dilakukan selama di rumah aja. Push up adalah jenis senam yang berfungsi untuk
menguatkan otot.
2.
Squat
Squat
adalah olahraga ringan dan sederhana yang bisa dilakukan di mana saja dan kapan
saja tanpa perlu peralatan. Olahraga squat bisa membuat tubuh menjadi bugar dan
ssehat. Melakukan Squat sangatlah mudah, buat posisi tubuh seperti sedang duduk
di kuris sampai membantuk 90 derajat. Tahan posisi beberapa detik dan ulangi.
3.
Jumping
Jack
Jumping
jack adalah olahraga yang bisa dilakukan oleh siapa saja. Mulai dari anak-anak
hingga dewasa. Olahraga jumping jack memiliki segudang manfaat yang bisa
membuat tubuh menjadi bugar dan sehat. Melakukan jumping jack juga tidak
membutuhkan peralatan khusus dan bisa dilakukan di mana saja.
4.
Plank
Plank
merupakan olahraga ringan yang mirip dengan push-up. Plank dapat dilakukan di
mana pun dan tanpa perlu peralatan khusus atau peralatan tambahan. Cara
melakukan plank sangat mudah, buat posisi seperti ingin push up tetapi letakkan
lengan sebagai tumpuan dan tahan 10-30 detik.
5.
Peregangan
Peregangan
sangan baik untuk kesehatan. Peregangan bisa meningkatkan keseimbnagan otot. Selain
itu peregangan juga mampu melemaskan otot dan sendi yang kaku sehingga ruang
gerak menjadi lebih leluasa dan lepas dari rasa nyeri.
Posting Komentar untuk " 5 Olahraga Ringan Ketika di Rumah Aja"